sepasang insan penuh adiwarna
dipenuhi gejolak asmara
'tak ayal mumpuni jiwa
nan bergelimang asa
namun, keduanya tahu pasti
bahwa ada sekat antar dua hati
yang sudah menjulang tinggi
dan, tak lagi bisa dilewati
keluh kesah cakra yang resah
meluluhlantakkan gemuruh pijak di atas tanah
merabut segala rancu keadaan gelisah
pun dengan ode bermelodi gundah
baskara mengaduh pada singgasana
menampikkan nelangsa pada buana
sesaat indahnya arunika
lantas tenggelam meninggalkan dunia
terlarut redup dalam nyaman
justru terjebak frekuensi kerinduan
penuh afeksi yang tak tersampaikan
pada cintanya di dunia yang dicampakkan
—vënus x bronto-saurus
#incisiondeVenus
#aksaraliar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar